Kata Kata Mutiara Islam Tentang Kehidupan (Bagian 2)

Kata Kata Mutiara Islam Tentang Kehidupan (Bagian 2)

Dalam menuntut ilmu hendaklah diniatkan untuk mensyukuri atas kenikmatan akal dan kesehatan badan,bukan untuk mencari popularitas dan harta.

Dan Allah mengeluarkan kamu dari perut ibumu dalam keadaan tidak mengetahui sesuatupun. Dan dia memberi kamu pendengaran, penglihatan, dan hati agar kamu bersyukur.

Dan Allah mengeluarkan kamu dari perut ibumu dalam keadaan tidak mengetahui sesuatupun. Dan dia memberi kamu pendengaran, penglihatan dan hati. Agar kamu bersyukur.

Dan dialah sebenarnya yang masih mempedulikan kita. Yang akan membuat hidupmu berbalut bahagia penuh senyuman

Dan kehidupan di dunia ini hanya permainan dan senda gurau. Sedangkan akhirat itu, sungguh lebih baik bagi orang-orang yang bertakwa.

Dan Kini aku Sadar.. Bahwa Terlalu berharap padamu adalah suatu kesalahan yang besar bagiku..

Dan sebaik-baik manusia adalah orang yang paling bermanfaat bagi manusia. (HR Thabrani)

Dari semua kewajiban, terkadang doa merupakan yang paling mudah dan paling bernilai

Dengan kesungguhan,perkara jauh menjadi dekat,pintu terkunci menjadi terbuka.

Dengan menjauhi tiga sifat berikut berarti kita telah berjuang melawan kehancuran diri kita sendiri. Ketiganya yaitu kikir yang dituruti, hawa nafsu yang diikuti, dan mengagumi diri sendiri yang berlebihan

Dia adalah dzat yang menciptakan mata nyamuk dan menciptakan matahari dengan satu kalimat saja

Di antara tanda kebaikan Islam seseorang adalah dia meninggalkan apa yang tidak berguna baginya. (HR At-Tirmidzi)

Didalam pertemanan ataupun menjalin hubungan baik antara manusia haruslah dijaga dengan nilai-nilai kepercayaan serta saling menghargai

Dikala hati sedang gundah gulana. Maka Ingatlah Allah! krn dg mengingat Allah, hati kita akan menjadi tenteram (QS. Ar Ra’d: 28)

Diriku masih jauh dari apa yang aku impikan. Namun dengan pertolongan Allah, kedekatan aku dengan impian tak dapat dilukiskan lagi

Doa haruslah menjadi pembuka disiang hari dan penutup dimalam hari

Dunia berubah, namun jiwa tetaplah jiwa dan Tuhan tetaplah Tuhan

Dunia yang kau lihat adalah tipu daya dan kebatilan layaknya fatamorgana yang nampak ditengah sahara

Hari ini saya akan melakukan apa yang orang lain tidak akan lakukan, jadi besok saya dapat menyelesaikan apa yang orang lain tidak bisa lakukan.

Harta adalah pelayan kita,bukan majikan kita,maka dr itu jangan jadikan harta seperti majikan (Imam Ghozali)

Hiasilah kehidupan ini dengan senyuman karena ia melambangkan kehidupan yang harmoni.

Hidup adalah keyakinan dan perjuangan.

Hidup ini ibarat sedang bepergian di jalan, kalau tidak mengikuti aturan di jalan maka akan celaka.

Hidup ini sebenarnya sederhana, hanya saja kita yang membuatnya rumit dengan rencana-rencana yang kosong.

Hidup ini tidak diawali dari suatu teori kebetulan ala Darwinisme. Tapi kehidupan berawal dari penciptaan Allah SWT.


Lihat Juga: Kata Kata Mutiara Islam Bergambar

Terimakasih telah membaca artikel kata kata mutiara islam tentang kehidupan di blog kami, semoga anda mendapat manfaatnya.


Diberdayakan oleh Blogger.